Mie merupakan salah satu makanan yang sudah sangat dikenal oleh masyarakat Indonesia bahkan dunia. Tak heran jika masyarakat Indonesia suka untuk mengkonsumsi mie dikarenakan salah satu penghasil mie instan di Indonesia sudah mendunia. Hal ini dapat menjadi patokan bahwa rasa yang diberikan oleh produk Indonesia dapat menarik selera dari orang mancanegara. Hal ini membuat banyak sekali restoran besar maupun kedai yang menawarkan rasa dari produk mie-mie an yang sangat menggugah selera pemujanya. Seperti salah satunya kedai mie di Bandung yang satu ini.
Mie Goang Ya!, kedai mie yang terletak di daerah Ujung Berung ini baru saja berdiri pada tahun 2020 disaat Covid-19 sedang melanda di seluruh dunia. Menurut pemilik dari kedai Mie Goang Ya! ini yaitu Teh Distira ketika tim WIA mendatangi kedai ini, awal terfikir untuk membuat mie ini dikarenakan adanya dorongan dari kondisi ekonomi yang dirasa akan semakin tidak stabil selama adanya Covid-19 ini. Ditambah lagi, Teh Disti melihat adanya peluang mendirikan bisnis bidang F&B di tempat milik Ayahnya yaitu Bapak Sutisna yang memang sudah lama tidak ditempati (nganggur). Sehingga, terbesitlah untuk memanfaatkannya sebagai tempat untuk jualan Mie Goang ini.
Menurutnya, di awal sama sekali tidak terfikir untuk berjualan mie. Hanya saja, Teh Disti ini suka dengan makanan pedas dan munculah pertanyaan “Makanan pedas yang belum ada apa ya?”. Dikarenakan Teh Disti ini bisa membuat sambal goang, akhirnya terfikirlah untuk menggabungkan antara sambal goang ini dengan mie yang saat ini menjadi Mie Goang Ya!. Diawal juga Teh Disti hanya berani untuk menjual mie ini ke teman ataupun tetangga terdekat. Namun dikarenakan adanya dorongan dari orang-orang, Teh Disti memberanikan diri untuk membuka Mie Goang Ya! ini dan ternyata mendapatkan respon positif dari warga sekitar.
Tim WIA sendiri mendatangi kedai Mie Goang Ya! ini pada tanggal 3 Desember 2022 lalu. Kami memesan satu menu yang menjadi salah satu menu rekomendasi di kedai ini yaitu mie yamin keju. Rasa yang ditawarkan benar-benar membuat pendatang ingin mencoba menu lainnya. Tekstur mie yang kenyal dan lembut, dibalut dengan bumbu yang sangat mentereng rasanya membuat perpaduan rasa Mie Goang Ya! ini sangatlah maksimal. Ditambah lagi, harga yang ditawarkan pada kedai ini terbilang sangat murah. Dimulai dari harga Rp10.000 hingga Rp15.000 saja. Porsinya sendiri terbilang pas untuk satu orang. Saat ini, Mie Goang Ya! sudah memiliki 2 cabang yang terletak di Ujung Berung (Pusat) dan di Majalengka.
Bagi kamu yang tertarik untuk mencoba Mie Goang Ya! ini bisa langsung datang ke lokasi pada hari Senin hingga Minggu pada jam 09.00 hingga 21.00 yang beralamat di Jl. Cigiringsing No.13, RT.06/RW.04 kel, Pasir Endah, Kec. Ujung Berung, Kota Bandung, Jawa Barat 40619.