Categories
Food & Drinks Travel Tips/Ideas/Update

Cafe Incaran Warga Bandung, Jardin Cafe

Tempat parkir dan depan Jardin Cafe

Cafe menjadi salah satu tempat pelarian bagi para pekerja kantoran yang ingin melakukan meeting, untuk para mahasiswa, dan juga siswa SMA yang ingin mengerjakan tugas bersama temannya maupun sendiri. Sehingga, tidak mengejutkan lagi jika banyaknya persaingan cafe di satu kota tidak membuat cafe tersebut sepi. Dikarenakan demand yang banyak sehingga hampir semua cafe yang ada selalu ramai oleh pengunjung. Terlebih lagi jika cafe tersebut memiliki suasana yang nyaman yang akan membantu otak kita untuk berfikir secara maksimal dan tentu menu yang tersedia lengkap dan enak. Cafe dengan kriteria tersebut pasti akan menjadi incaran bagi para “kaum pencari cafe” ini. Seperti halnya salah satu cafe terkenal di Bandung yang satu ini.

suasana tempat duduk di dalam cafe

Jardin Cafe mungkin sudah tidak asing lagi di telinga warga dan juga mahasiswa-mahasiswa sekitaran Bandung. Cafe yang satu ini memiliki tempat yang nyaman yaitu dengan perpaduan design modern dan nature sehingga memberikan kesan yang nyaman sekaligus akan membuat otak kita selalu fresh untuk berfikir keras untuk keperluan mengerjakan tugas, berdiskusi dengan client bisnis, juga berbincang santai dengan kerabat ataupun keluarga. Selain itu juga, Jardin Cafe memiliki tempat yang sangat luas sehingga bagi kamu yang ingin stay di Cafe ini tidak perlu berebut tempat dengan pembeli lain. Tidak hanya itu, tempat yang tersedia juga memiliki nuansa yang berbeda-beda. Ada yang memiliki kesan romantis, ada yang mengarah ke santai, ada yang memang lebih cocok untuk mengerjakan tugas dengan konsentrasi tinggi, dll.

suasana tempat duduk di dalam cafe

Tidak lengkap rasanya jika suatu Cafe hanya memiliki tempat yang nyaman tanpa menu yang dapat memanjakan pendatangnya. Seperti Cafe yang satu ini. Jardin Cafe memiliki menu yang sangat lengkap. Bahkan dapat dikatakan semua jenis makanan yang dibutuhkan para pelanggan terpenuhi semuanya. Tidak hanya itu, kualitas rasa yang disuguhkan juga selalu terjaga kenikmatannya. Beberapa kali tim WIA mencoba mendatangi Jardin Cafe ini tidak pernah kecewa dengan rasa dan pelayanan yang diberikan. Rasa yang memang dihasilkan dari juru masak yang profesional ditambah lagi dengan suasana tempat yang sangat nyaman membuat perpaduan keduanya seakan-akan membentuk suatu kolaborasi yang sempurna. Tak heran jika banyak pembeli yang dapat stay di Jardin Cafe ini hingga berjam-jam.

suasana tempat duduk di dalam cafe

Jardin Cafe sendiri sudah sangat dikenal oleh warga sekitaran Bandung. Karena, dengan tempat yang begitu nyaman dan juga menu yang lengkap nan enak, harga yang ditawarkan pada Jardin Cafe ini dapat dikatakan tergolong standar. Bahkan masih masuk kantong mahasiswa untuk sewaktu-waktu ingin merasakan cafe di tengah kota. Pada saat tim WIA mendatangi Jardin Cafe ini terakhir kali yaitu pada 10 Desember 2022 lalu, kami memesan strawberry creme granola with pancake dengan harga Rp31.900 yang sudah mendapatkan bonus secangkir hot americano. Untuk menu lainnya sendiri memiliki kisaran harga Rp20.000 hingga Rp65.000 saja.

Strawberry Creme Granola wiith Pancake & a cup of hot americano

Untuk lokasi sendiri, sangat mudah untuk dicari dikarenakan berada di kota dan juga sudah dikenal banyak orang, sehingga jika agak bingung dengan lokasi cafe, dapat menanyakan kepada orang terdekat di lokasi. Selain itu juga untuk tempat parkir sendiri cukup luas dan terdapat penjaganya, sehingga akan aman untuk meninggalkan kendaraan pribadi kita.

suasana tempat duduk di dalam cafe

Bagi kamu yang tertarik untuk mengunjungi Jardin Cafe ini bisa langsung datang ke lokasi pada hari Senin hingga Minggu pada jam 07.00 hingga 22.00 yang beralamat di Jl. Cimanuk No.1A, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40115